Rabu, 12 Januari 2011

Business Content Development

Apa itu Business Content Development ?
Sebelum kita membahas lebih dalam mengenai BCD, perlu kita ketahui  dahulu apa itu pengertian dari konten? Konten adalah sebuah bentuk sajian atau isi dari sebuah halaman WEB, dimana konten ini biasanya berbentuk gambar, teks , video atau fasilitas yang mendukung halaman WEB tersebut. Konten biasanya digunakan sebagai alat dalam tampilan WEB yang digunakan sebagai pelengkap tampilan halaman utama. selain sebagai pelengkap tampilan, konten juga digunakan sebagai media informasi utama dalam sebuah WEB. 
Jadi apa itu BCD ?
ya, business content development adalah suatu bentuk aktifitas pemaketan konten dalam sebuah Web yang digunakan untuk pemanfaatan kegiatan bisnis, dimana dalam BCD ini biasanya terdapat pilihan konten dalam halaman yang dimanfaatkan sebagai informasi, pencari informasi atau search engine ataupun lainnya. 


Seperti pada bagan diatas, pengelolaan kontent dalam sebuah halaman WEB, antara user, pihak internal serta optimisasi konten sebuah halaman sangat penting dilakukan, hal ini tentunya agar user baru yang melakukan pengaksesan terhadapap halaman WEB dapat melihat semua isi dengan nyaman. siklus pada bagan diatas, harus diterapkan apabila kita ingin membuat halaman web dengan baik dan benar, dengan ataupun tanpa  bantuan CMS, sebuah kontent dalam Web secara tidak langsung akan memberikan traffic view dari Web yang dibuat. Semakin menarik isi informasinya, maka bisa jadi semakin tinggi traffic kunjungan user terhadap halamn Web tersebut.

Analisa 
Pemenuhan kebutuhan dalam sebuah halamn Web akan konten tidak terlepas dari tujuan dan sasaran dari Web yang dibuat tersebut, Hal ini sangat perlu dilakukan agar konten dalam Web dapat berfungsi secara efektif, maksud dari efektif ini adalah berfungsi secara baik dan benar, dari segi pengaksesan, kebutuhan, maintenance, serta hal hal yang terkait dengan isi halaman Web. misalkan saja jika dalam sebuah Web yang memiliki banyak konten, jika user yang mengakses halaman tersebut masih awam, maka konten konten yang kiranya ada tidak akan terpakai secara efektif.

Pengumpulan
Dalam sebuah halaman Web, pembuatan konten yang ada bisa dilakukan dengan cara pengumpulan kembali dari Web yang sudah ada sebelumnya ataupun berasal dari kumpulan konten yang telah tersedia di internet tentunya, dimana pengumpulan ini harus memenuhi kebutuhan yang diperlukan untuk media informasi.
Pengelolaan
konten yang ada dalam sebuah halaman Web, harus dikelola dengan baik dan benar. Dalam hal pengelolaan, kita harus memperhatikan aspek dari setiap komponen, konfigurasi, serta jenis kontent yang akan dipakai, agar nantinya tamplan yang diciptakan menjadi sempurna.

Publikasi
Berfokus pada bagaimana cara kita menyajikan isi dari konten yang ditampilkan serta melakukan pencarian informasi yang dapat membantu konten dalam melakukan tugasnya dalam hal pencarian informasi.


Contoh Web berbasis BCD



Situs Microsoft.com adalah salah satu contoh web dengan basis BCD,  dalam situs tersebut terdapat beberapa konten yang mendukung pengembangan Windows dari generasi ke generasi. Penyajian kontennya yang lengkap, membuat website ini banyak dikunjungi orang dari seluruh dunia. sesuai dengan tujuan dari situs resmi ini, makan konten yang disediakan juga sangat mendukung pengembang untuk memperkenalkan apa apa saja mengenai Operating system jenis Windows ini. dalam halaman tersebut terdapat banyak konten antara lain seperti Product, Download, Top search dan masih banyak lainnya.

Succes Story
Tepat pada tanggal 4 April 1975, Bill Gates dan Paul Allen resmi mendirikan microsoft sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang operating system untuk komputer. perusahaan ini sempat berjaya pada tahun 1980an sampai sekarang, meskipung mengalami pasang surut dalam usahanya, akan tetapi Windows tetap eksis dibidangnya. Selain mengembangkan produk untuk komputer, windows juga turut serta mengembangkan bisninya dengan ikut serta mengembangkan perlengkapan untuk sistem perangkat lainnya. saat ini microsoft memiliki lebih dari 50.000 karyawan di berbagai dunia, hal ini menunjukan betapa majunya perusahaan ini, microsoft sendiri telah banyak menciptakan produk yang kini telah banyak dinikmati oleh masyarakat dunia.


Referensi :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar